Jalan-jalan
ke Pekanbaru, Riau, selain menikmati tempat-tempat wisatanya yang
aduhai, tak ada salahnya bila sobat traveler sekaligus berburu oleh-oleh
yang dapat sobat traveler berikan sebagai buah tangan untuk orang dan
keluarga di rumah. Bila sobat traveler mengunjungi Riau, ada beberapa
oleh-oleh khas yang bisa dijadikan buah tangan untuk yang terkasih. Apa
saja? Ini dia:
1. Batik Corak Riau
Batik
corak Riau mengandung motif-motif khas Melayu. Bila sobat traveler
telah familiar dengan batik Jawa ataupun batik Madura, batik Riau ini
tak kalah cantiknya dibanding batik-batik dari daerah lainnya. Karena
khas Melayu, motif batik ini pun tak ada yang menyamai lho, sobat
traveler.
2. Kaos Khas Pekanbaru 25 Ribu-an
Seperti
kaos-kaos yang mungkin telah sobat traveler sering lihat di Malioboro
atau di kota-kota lain di Indonesia, di Pekanbaru pun terdapat kaos-kaos
khas Pekanbaru dengan tulisan-tulisan unik yang dibanderol dengan harga
murah, yakni Rp 25.000,-.
3. Bolu Kemojo
Kue
bolu kemojo adalah panganan khas Pekanbaru dari Riau. Kue bolu kemojo
merupakan salah satu warisan kuliner Indonesia yang harus tetap dijaga.
Kurang lengkap rasanya jika berkunjung ke Pekanbaru tapi tidak mencicipi
kue bolu kemojo ini. Kue ini akan tambah lezat jika disajikan dengan
teh manis hangat. Kue ini sering disajikan pada hajatan, buka puasa,
atau perayaan-perayaan hari besar seperti lebaran.
4. Lempok Durian
Lempok
durian adalah dodol yang dibuat dengan bahan utamanya adalah durian.
Lempok ini dibuat secara tradisional dan resepnya telah ada sejak turun
temurun. Kini, lempok durian ini telah dijual hingga ke pasar
mancanegara lho, sobat traveler.
5. Kacang Pukul Bagansiapiapi
Kacang
pukul merupakan makanan khas daerah Riau yang lebih tepatnya
Bagansiapiapi di Kabupaten Rokan Hilir. Kacang pukul sangat cocok
sebagai oleh-oleh khas Riau. Bahan utama pembuatan makanan ini adalah
kacang.
6. Gantungan Kunci
Seperti
di daerah lain, di Pekanbaru, oleh-oleh pernak pernik kecil seperti
gantungan kunci, magnet kulkas, dan sebagainya pun dapat ditemui, serta
pas untuk oleh-oleh keluarga sobat traveler semua.
7. Keripik Nanas
Keripik
nanas adalah keripik hasil olahan buah nanas yang digoreng dengan cara
khusus, biasanya menggunakan mesin penggoreng hampa. Jika menggunakan
cara penggorengan biasa yakni dengan menggunakan kuali atau wajan, buah
nanas tidak akan menjadi keripik karena buah akan rusak terkena suhu
panas yang berlebih. Dengan menggunakan mesin penggoreng hampa, buah
nanas digoreng dengan suhu yang lebih rendah sekitar 50°-60°C sehingga
tidak merusak buah nanas tersebut.
8. Dodol Kedondong
Dodol
kedondong adalah makanan khas Kabupaten Indragiri Hulu Riau, makanan
ini terbuat dari tepung beras ketan, gula pasir, kelapa dan buah
kedondong. Nah, sobat traveler, sudah siap berburu oleh-oleh bila ke Riau? Salam traveler sejati!
isi blognya cukup informatif hanya perhatikan lagi isi content jangan sampai ada gambar yg mencelat keluar box dan perhatikan rata kiri kanan text :)
BalasHapusOke bg, terimakasih atas perhatiannya.. :)
BalasHapusterima kasih atas informasinya, bisa juga mampir ke artikel mengenai keutamaan pinjaman online jika berkenan. terima kasih banyak
BalasHapus